Haloo teman teman kembali lagi ke blog sayaa
Di sini saya akan membahas tentang topik menjadi kreatif. Menjadi kreatif itu bakat dari lahir atau latihan sih? Topik ini masih sering banget menjadi perdebatan, ada yang bilang kreatif itu bakat dari lahir tapi juga banyak yang bilang kalau kreatif itu karena latihan.
Kabar baiknya kreatif itu bisa di latih lohh, beberapa tips menjadi orang kreatif
1. Rajin mencari referensi
Semakin banyak referensi yang kita punya pasti kita semakin mudah menemukan ide-ide baru ataupun memodifikasi ide-ide yang sudah ada sebelumnya.
2. Belajar skill baru
Belajar skill baru di luar bidang pekerjaan atau skill yang kita miliki sekarang, mempelajari skill baru dapat merefresh pikiran kita supaya kita tidak menjalani kehidupan yang monoton.
3. Sering berkumpul dengan orang kreatif
Saat kita berkumpul dengan orang kreatif pemikiran-pemikiran kita akan ikut terekspos dengan pemikiran-pemikiran mereka, pemikiran kita bisa menjadi terbuka dan bisa menemukan ide baru.
4. Traveling ke kota/ negara baru
Traveling ke kota atau negara yang belum pernah kita kunjungi sebelumnya pasti banyak hal baru yang akan kita temukan di sana misalnya perbedaaan bahasa, bangunan atau keseharian nya selain itu kita bisa mendapatkan pengalaman baru yang akan memudahkan kita mendapatkan ide kreatif.
5. Tidak takut mencoba hal baru
Memulai mencoba hal-hal baru tidak harus mencoba hal baru yang besar mulai lah dengan hal-hal kecil.
No comments:
Post a Comment